Daur Ulang Limbah Cair Pada Pencucian Emas Guna Menambah Pendapatan (Studi Kasus Di Toko X)

Prasetio, Adam Emo (2020) Daur Ulang Limbah Cair Pada Pencucian Emas Guna Menambah Pendapatan (Studi Kasus Di Toko X). Skripsi thesis, Universitas Kadiri.

[img] Text
Halaman Awal.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (7kB)
[img] Text
Bab 1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (70kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (301kB)

Abstract

Toko X yang bergerak dibidang penjualan emas, dalam penelitian ini berada di desa kweden, bagaimana pengolahan limbah cair pencucian emas. Emas merupakan logam mulia yang sering dijadikan sebagai alat tukar dalam perdagangan maupun sebagai standar keuangan berbagai negara (Satterwhite et al. 2008) Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil penjualan yang didapatkan dari hasil pengolahan produk limbah cair emas serta mengurangi dampak pada lingkungan sekitar. Penelitian ini diawali pengumpulan data dengan pihak terkait pengolahan limbah pencucian emas dengan cara observasi, wawancara, untuk mengetahui langkah-langkah pengolahan limbah cair emas. Hasil penelitian mengolah volume limbah sebanyak 25 liter dalam satu minggu, dalam satu minggu rata-rata hasil volume limbah mendapat sebanyak 0,08 gram. Dalam perhitungannya yaitu menggunakan metode full cost method, full costing adalah metode penentuan harga pokok produk yang membebankan seluruh biaya produksi, baik biaya variabel maupun biaya tetap ke produk. Dalam metode ini biaya overhead produk dibebankan dengan menggunakan tarif yang telah ditentukan dimuka. Biaya overhead pabrik tetap dianggap sebagai biaya produksi dan baru akan dikerjakan laporan rugi laba apabila produk telah terjual. Dalam satu bulan mendapatkan volume limbah sebesar 100 liter dan biaya produksi mengeluarkan biaya sebesar Rp.3.615.000,-. Hasil penjualan emas perbulan sebesar Rp.5.920.000,- maka penghasilan bersih adalah sebesar Rp.2.305.000. Dapat disimpulkan dari hasil penelitian menunjukan bahwa pengolahan limbah toko X yang masih mengandung unsur emas mempunyai nilai hasil dalam bentuk gumpalan (cokim) yang memiliki nilai jual. Kata Kunci : Daur ulang, emas, limbah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Fakultas Teknik > Prodi Teknik Industri S1
Depositing User: NR Nurul Huda
Date Deposited: 22 Jan 2022 05:41
Last Modified: 22 Jan 2022 05:41
URI: http://repository.unik-kediri.ac.id/id/eprint/194

Actions (login required)

View Item View Item