Analisis Pengendalian Persediaan Bahan Baku Kedelai Dengan Metode Economic Order Quantity (EOQ) (Studi Kasus Pada Pabrik Tahu Sumber Makmur Kabupaten Nganjuk)

Mubaroh, Umi Lailatul (2022) Analisis Pengendalian Persediaan Bahan Baku Kedelai Dengan Metode Economic Order Quantity (EOQ) (Studi Kasus Pada Pabrik Tahu Sumber Makmur Kabupaten Nganjuk). Skripsi thesis, Universitas Kadiri.

[img] Text
COVER SKRIPSI - Umi Lailatul.pdf

Download (495kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (216kB)
[img] Text
Bab 1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (242kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (445kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengendalian bahan kedelai yang diterapkan oleh Pabrik Tahu Sumber Makmur, menentukan total biaya persediaan yang ekonomis pada Pabrik Tahu Sumber Makmur, dan menetukan persediaan pengaman dan pemesanan kembali yang tepat. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Data diolah dalam bentuk laporan pembelian dan penggunaan bahan kedelai di Pabrik Tahu Sumber Makmur tahun 2021. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Kuantitas Pesanan, barang ekonomi (EOQ), biaya persediaan, persediaan pengaman dan pemesanan kembali. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa dengan perhitungan EOQ maka total biaya persediaan yang dikeluarkan oleh perusahaan pada tahun 2021 lebih tinggi yaitu sebesar Rp 2.811.868 sedangkan menurut perhitungan EOQ sebesar Rp 1.347.189. Jadi dengan penerapan EOQ, diperoleh penghematan sebesar Rp.1.464.679. dengan menggunakan metode EOQ, pembelian bahan baku yang optimal adalah 13.718 kg, dengan frekuensi pemesanan sebanyak 6 kali, jumlah persediaan pengaman adalah 1.148 kg, titik pemesanan kembali dapat dilakukan saat bahan kedelai berada di gudang sebanyak 1.848 kg. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa dengan menerapkan metode Economic Order Quantity lebih ekonomis dibandingkan dengan perhitungan yang dilakukan oleh Pabrik Tahu Sumber Makmur. Kata kunci : persediaan, pengendalian persediaan, bahan baku, metode EOQ

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi > Prodi Manajemen S1
Depositing User: Unnamed user with email rio.mahardiko@gmail.com
Date Deposited: 22 Feb 2023 04:37
Last Modified: 22 Feb 2023 04:37
URI: http://repository.unik-kediri.ac.id/id/eprint/506

Actions (login required)

View Item View Item