Analisis Pendapatan Home Industri Kripik Pisang (Studi Kasus : Pada Pengusaha Keripik Pisang di Kecamatan Kampak Kabupaten Trenggalek)

Suseno, Hendra Artian (2019) Analisis Pendapatan Home Industri Kripik Pisang (Studi Kasus : Pada Pengusaha Keripik Pisang di Kecamatan Kampak Kabupaten Trenggalek). Skripsi thesis, Universitas Kadiri.

[img] Text
COVER.pdf

Download (25kB)
[img] Text
RINGKASAN.pdf

Download (86kB)
[img] Text
BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (277kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (139kB)

Abstract

Pisang merupakan buah yang sangat bervariasi jenisnya. Tanaman buah pisang mempunyai keunggulan di banding tamanan pertanian lainnya karena mudah di budidayakan. Di daerah pedesaan biasanya masyarakat menjual buah pisang secara langsung tanpa mengolah dahulu, maka hasil yang di dapat relatif rendah. Salah satu kelebihan buah pisang adalah potensinya untuk diolah dalam kondisi bagaimanapun. Buah yang masih muda biasanya diolah menjadi keripik, yang matang sempurna diolah menjadi pisang sale sedangkan yang sudah kelewat masak dapat diolah menjadi dodol. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya biaya, penerimaan, pendapatan dan keuntungan dari usaha home industri kripik pisang dalam satu kali proses produksi. Penelitian ini di tentukan secara purposive atau sengaja. Metode penentuan sampel yang di guanakan adalah samping jenuh atau sensus di Kec Kampak Kab Trenggalek. Adapun alasan dipilihnya daerah tersebut karena merupakan salah satu daerah penghasil produksi keripik pisang. Dengan mengambil semua populasi yang ada yaitu sebanyak 5 pengrajin kripik pisang. Hasil penelitian pada pengusaha kripik pisang di Kec Kampak Kab Trenggalek menunjukan bahwa rata-rata bahan baku pisang sebanyak 190 kilogram pada harga saat penelitian Rp.5.000, per kilogram, menghasilkan kripik pisang sebanyak 63 kilogram, dengan harga jual kripik pisang pada saat penelitian Rp. 30.000 per kilogram. Dengan hasil perhitungan setelah di analisis sebagai berikut : (1) rata-rata pengusaha mengeluarkan biaya sebesar Rp. 1.390.946, menghasilkan penerimaan sebesar Rp. 1.904.100, dengan pendapatan sebesar Rp. 513.946, (2) dari analisis R/C Ratio terlihat bahwa home industri kripik pisang memperoleh R/C Ratio sebesar 1,37. Atau lebih besar dari 1 yang berarti usaha home industri kripik pisang menguntungkan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ?? 338.1_Agriculture,_Agricultural_Economics,_Agricultural_Industries/Industri_Pertanian,_Ekonomi_Pertanian ??
?? 339.2_Distribution_of_Income_and_Wealth/Distribusi_Pendapatan_dan_Kekayaan ??
T Technology > TX Home economics
Divisions: Fakultas Pertanian > Prodi Agribisnis S1
Depositing User: Unnamed user with email rio.mahardiko@gmail.com
Date Deposited: 30 Dec 2019 05:42
Last Modified: 18 Jan 2022 06:48
URI: http://repository.unik-kediri.ac.id/id/eprint/69

Actions (login required)

View Item View Item